Harmoni Dalam Keberagaman FKUB Kabupaten Belitung Timur

    Harmoni Dalam Keberagaman FKUB Kabupaten Belitung Timur

    BELITUNG TIMUR - Forum Kerukunan Ummat Beragama (FKUB) Kabupaten Belitung Timur menggelar ngupi bareng yang dikemas dengan tema Ngupi Kerukunan Jelang Pemilu 2023, Harmoni Dalam Keberagaman FKUB Kabupaten Belitung Timur, bertempat di Warung Kopi Milenium Kecamatan Manggar, Jum'at malam, 27/10/2023.

    ikut hadir Bupati Beltim Burhanudin, Kapolres Beltim AKBP Arif Kurniatan, SI.K.MM, Pabung TNI, Kaban Kesbangpol, Kakan Depag, Ketu FKUB, ketua KPU Ketua Bawaslu, Komisioner Bawaslu Provinsi Babel, Ketua LSM, Pers, Tokoh Agama, Tokoh pemuda, tokoh masyarakat serta undangan lainnya.

    Ketua panitia Eko Cahyo mengatakan malam hari ini kita bersama dalam acara Ngopi bareng yaitu harmoni dalam keberagaman tentu berharap kerukunan yang telah terjalin senantiasa menjadi nyata bukan hanya simbol ucapan belaka namun dapat dirasakan, bagaimanapun kita agar kerukunan ini tak akan putus.

    "Keberlanjutan pembangunan negeri ini tergantung daripada rukun dan damai yang kita rawat ini termasuk melalui acara ngupi malam ini, bahwasanya bukti merupakan sebuah acara yang penting untuk merakit kerukunan pada malam hari ini dan bukti ini merupakan yang mudah diserap bahkan isu apapun sangat cepat menyebar luas hanya melalui sebuah pembicaraan di warung kopi kebetulan malam hari ini kita melakukan ngupi kerukunan jelang pemilu 2024" ujar Eko Cahyo.

    Dikatakan Eko Cahyo ngopi malam ini kenapa di warkop ini karena memang diputuskannya bersama-sama pengurusnya itu ngopinya disini.

    " Atas nama FKUB saya juga mengucapkan apresiasi kepada semua pihak yang telah membantu acara ini, semoga dapat acara ini sering kita gelar karena ini semua yang hadir dapat uang transport baju seragam tanpa terkecuali, termasuk pak Bupati" ungkap Eko Cahyo.

    Burhanudin Bupati Belitung Timur dalam pidatonya mengatakan ini menjelang tahun politik banyak isu banyak informasi banyak hal yang kadang-kadang membuat kita menjadi menimbulkan penafsiran. Saya ingin mengajak menghimbau kepada kita semua mari kita jaga kondisi daerah kita. 

    "Atas nama Pemerintah Daerah kami mengapresiasi dan berterima kasih kepada Forum Kerukunan Umat Beragama yang menyelenggarakan harmoni dalam keberagaman, Belitung Timur ini adalah kabupaten yang terbentuk atas dasar kebersamaan tidak ada orang hebat orang jago jangan sampai setiap masalah, kalau di warung kopi kita bicara yang baik jangan membicarakan sesuatu yang tidak tahu sama sekali jadi kalaupun kita ingin bicara mengenai masalah pemilu maka yang kita jaga adalah bagaimana kita menjaga kondisi masyarakat perbedaan jangan sampai menjadi konflik, Belitung Timur sepanjang sejarah dan pulau Belitung secara umumnya tidak pernah terjadi terjadi konflik antar suku antar agama, daerah ini adalah Melayu yang baik karena telah diajarkan luhur kita cara menghormati saling menghargai tingkat toleransi ini" ujar Bupati.

    Bupati mengatakan malam hari ini pertemuan kita gembira kita berkumpul, pemilu di Belitung Timur legislatif pemilu Presiden atau kepala daerah itu harus terjaga harus menjaga keutuhan dan kita harus selalu mengawasi.

    " Saling mengawasi, saya berharap betul kepada kawan-kawan bantu yang kepolisian jumlah TNI Polri terbatas, jangan sampai ada orang yang secara sengaja memanfaatkan situasi, saya juga mohon bantuannya jangan menggoreng sesuatu atau memberikan berita yang tidak dikonfirmasi dengan sumber berita tiba-tiba muncul berita, memang ada hak jawab tapi panjang, kalau kita saling mengkonfirmasi saling berkoordinasi berkomunikasi, sekali lagi saya minta Belitung Timur harus kita amankan secara bersama bahwa Pemilu betul-betul terjaga dengan baik. dari masing-masing agama di dalam khotbah mari sampaikan" ucap Bupati. (Helmi M Fadhil).

    Helmi M. Fadhil

    Helmi M. Fadhil

    Artikel Sebelumnya

    Lanud H.AS Hanandjoeddin Kolaborasi dengan...

    Artikel Berikutnya

    Alumni AKABRI 90 Gelar Bakti Sosial dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Dinas Pertanian dan Pangan Lakukan FGD Guna Jaring Masukan Aspirasi
    Logistik Pilkada Belitung Timur Dipastikan Siap Diseluruh TPS 
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?

    Ikuti Kami